JAKARTA – Bank Indonesia (BI) dan International Monetary Fund (IMF) dalam High Level Conference bertajuk New Growth Models in a Changing Global Landscape yang berlangsung di Jakarta, Selasa (27/2) mengangkat berbagai pencapaian Indonesia dan negara-negara ASEAN lainnya dalam bidang ekonomi, khususnya pertumbuhan ekonomi, diversifikasi ekonomi, dan pengurangan kemiskinan.
Dalam kegiatan rangkaian konferensi tahunan IMF dan Bank Dunia pada Oktober di Bali mendatang itu dihadiri Gubernur BI, Agus DW Martowardojo beserta Anggota Dewan Gubernur, Menko Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, dan Managing Director IMF, Christine Lagarde.
Lagarde dalam sambutannya menyampaikan berbagai pencapaian positif Indonesia dalam beberapa tahun terakhir, antara lain bidang ekonomi dan sosial. Skala ekonomi Indonesia, katanya, kini masuk dalam salah satu yang diperhitungkan dalam perekonomian global karena mampu tumbuh secara konsisten dan berkelanjutan di tengah ketidakpastian ekonomi global.
“Dari regional, ASEAN memiliki ketahanan ekonomi yang baik dan dapat menjadi contoh bagi negara-negara lainnya, antara lain dalam pelaksanaan pertumbuhan ekonomi inklusif,” kata Lagarde. Kendati demikian, dia mengingatkan di tengah pertumbuhan ekonomi ASEAN yang membaik, saatnya bagi negara-negara di kawasan ini melakukan pembenahan perekonomian baik dari sisi moneter dan makroekonomi serta membangun infrastruktur.
Dalam sesi diskusi, konferensi tingkat tinggi ini membahas isu penyesuaian kerangka kebijakan negara-negara dalam menghadapi kondisi makroekonomi dan struktural terkini, dan mengembangkan strategi pertumbuhan untuk membangun ketahanan ekonomi di tengah perubahan lingkungan ekonomi global.
Konferensi itu merupakan bagian dari Voyage to Indonesia, yaitu rangkaian kegiatan untuk mempromosikan Indonesia menjelang pelaksanaan Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group (IMF-WBG AM) 2018 di Nusa Dua, Bali.
Kesiapan RI
Gubernur BI dalam pidatonya menyampaikan kesiapan Indonesia untuk menyelenggarakan pertemuan tahunan yang diharapkan dapat memberi pengalaman bagi seluruh peserta, tak hanya terkait pembahasan topik-topik terkini dalam diskusi, namun juga memberi pengalaman tak terlupakan dari kekayaan alam dan budaya Indonesia yang begitu beragam.
bud/E-10
Baca Di sini http://www.koran-jakarta.com/indonesia-mengarah-ke-ekonomi-besar-dunia/
No comments:
Post a Comment