Thursday, May 24, 2018

Musim Mudik Lebaran, Citilink Buka Penerbangan dari Bandara Kertajati

 

JAKARTA, KOMPAS.comMaskapai berbiaya hemat (LCC) Citilink Indonesia akan membuka penerbangan ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Majalengka, Jawa Barat.

Citilink Indonesia merupakan maskapai pertama yang mendapat izin dari pemerintah untuk melakukan penerbangan dari dan ke bandara yang baru saja diresmikan itu.

Bandara Kertajati di Majalengka merupakan bandara komersial kedua di Jawa Barat setelah Bandara Husein Sastranegara di Bandung. Kehadiran Citilink Indonesia untuk rute penerbangan Surabaya - Kertajati selama musim mudik lebaran ini diharapkan dapat mengakomodir kebutuhan transportasi masyarakat yang tinggal di daerah Cirebon dan sekitarnya,” ujar Vice President Corporate Secretary and CSR Citilink Indonesia, Ranty Astari Rachman dalam keterangan tertulisnya, Kamis (24/5/2018).

Penerbangan Citilink rute Kertajati – Surabaya akan mulai beroperasi pada Jumat, 8 Juni 2018. Penerbangan tersebut menggunakan pesawat Airbus A320 berkapasitas 180 penumpang.

Penerbangan dari Bandara Juanda dengan nomor penerbangan QG 9820 dijadwalkan berangkat pukul 05.25 WIB dan tiba di Bandara Kertajati pukul 06.55 WIB.

Proses pembangunan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Majalengka, Jawa Barat.DOKUMENTASI BIJB Proses pembangunan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Majalengka, Jawa Barat.

Sementara rute sebaliknya dari Bandara Kertajati ke Bandara Juanda dengan nomor penerbangan QG 9821 berangkat pada pukul 07.25 WIB, dan tiba di Surabaya pada pukul 08.55 WIB.

“Meskipun rute penerbangan ini sifatnya merupakan extra flight selama peak season Lebaran 2018, manajemen akan terus melihat prospek ke depannya untuk prospek penambahan jadwal penerbangan, frekuensi bahkan rute-rute baru dari Kertajati,” kata Ranty.

Pesawat kepresidenan yang ditumpangi Presiden Joko Widodo mendarat di Bandara Internasional Jawa Barat ( BIJB) di Kertajati, Majalengka, Kamis (24/5/2018) pagi. Pendaratan pesawat tersebut menandai telah resminya pengoperasian BIJB.

BIJB disebut merupakan bandara kedua terbesar di Indonesia setelah Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Banten. Adapun luas lahan BIJB mencapai 1.800 hektar.

Selain untuk penumpang dan kargo, Bandara Kertajati juga akan menjadi embarkasi haji untuk masyarakat Jawa Barat dan sebagian Jawa Tengah.


Let's block ads! (Why?)

Baca Di sini https://travel.kompas.com/read/2018/05/24/182300727/musim-mudik-lebaran-citilink-buka-penerbangan-dari-bandara-kertajati

No comments:

Post a Comment