/data/photo/2018/08/19/1333882050.jpg)
JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mulai mengimplementasikan beberapa paket kebijakan guna memperlancar arus kendaraan di jalan tol selama Asian Games 2018.
Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk mendukung kelancaran kendaraan para atlet yang bertanding di Asian Games ke-18, yang telah resmi dibuka, Sabtu (18/8/2018) malam.
AVP Corporate Communication Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan, ada sejumlah ruas tol di kawasan Jabodetabek yang terkena imbas paket kebijakan ini, seperti Tol Jakarta-Cikampek, Tol Dalam Kota, dan Tol Cipali.
"Melalui koordinasi dengan pihak kepolisian, Kementerian Perhubungan, Dinas Perhubungan setempat, maka dilakukan manajemen lalu lintas guna menjamin kelancaran perjalanan rombongan," kata Heru dalam keterangan tertulis, Minggu (19/8/2018).
Baca juga: Begini Pengaturan Lalu Lintas di Sekitar GBK Senayan Selama Asian Games 2018
Ada beberapa manajemen lalu lintas yang diterapkan, seperti menyediakan lajur khusus di jalan tol untuk rombongan, memberlakukan sistem buka tutup di gerbang tol (GT), serta memberlakukan sistem prioritas.
Adapun ruas tol yang terkena dampak kebijakan ini yaitu Tol Dalam Kota meliputi GT Angke 2, GT Tanjung Duren, off ramp RS Harapan Kita, GT Slipi 2, GT Slipi 1, GT Jelambar 1, dan GT Angke 1.
Tol lain yang terdampak yaitu Tol Jagorawi (on ramp atau jalur penghubung TMII arah Bogor, GT TMII 2), Tol Jakarta-Cikampek (GT Cikampek), dan Tol Cipularang (GT Sadang).
Pada ketiga ruas ini akan berlaku sistem buka-tutup gerbang prioritas dan akses masuk jalan tol sesuai kebutuhan.
Sementara, pemberlakuan prioritas gerbang tol yang akan dilewati diterapkan di Tol Ruas Dalam Kota dan Soedijatmo (GT Senayan, GT Cengkareng), Tol Ruas Jagorawi (GT TMII, GT Cibubur, GT Sentul Selatan, GT Ciawi), Tol Ruas Jakarta-Cikampek (GT Bekasi Barat, GT Cibatu), Tol Ruas Cipularang-Padaleunyi (GT Pasteur, GT Pasir Koja, GT Buah Batu) dan Tol Ruas Palikanci (GT Plumbon).
Pelanggaran sistem ganjil genap yang diperluas masih terus terjadi di ibu kota.
Baca Di sini https://nasional.kompas.com/read/2018/08/19/15581441/ini-ruas-tol-yang-terkena-dampak-rekayasa-lalin-selama-asian-games
No comments:
Post a Comment