Sunday, September 30, 2018

Kurs Rupiah Menguat ke Posisi Rp 14.897 per Dolar AS

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat dibuka menguat ke posisi Rp 14.897 per dolar AS pada perdagangan awal pekan, Senin (1/10/2018).

Di pasar spot, pada akhir pekan lalu, laju Rupiah berada di posisi Rp 14.902 per dolar AS. Bloomberg memprediksi, hari ini mata uang garuda ditransaksikan pada kisaran Rp 14.896 hingga Rp 14.902 per dolar AS.

Analis Senior CSA Research Institue Reza Priyambada menilai, secara tren pergerakan Rupiah masih cenderung mendatar dan bahkan berpotensi kembali melemah jika tidak ada sentimen positif yang dapat direspon dengan baik.

“Diharapkan rili data-data ekonomi awal pekan mampu memberikan sentimen positif pada Rupiah serta mampu mengimbangi sejumlah sentimen yang memperkuat laju dolar AS,” kata Reza.

Reza memprediksi laju Rupiah hari ini akan bergerak pada kisaran Rp 14.936 hingga Rp 14.920 per dolar AS.

Let's block ads! (Why?)

Baca Di sini http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/10/01/kurs-rupiah-menguat-ke-posisi-rp-14897-per-dolar-as

No comments:

Post a Comment