TANGERANG, KOMPAS.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) menanggapi santai akan kehadiran Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, yang bakal diluncurkan Januari 2019. Menurut Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director HPM, secara pasar punya konsumen dan selera masing-masing.
Jonfis menjelaskan, setiap merek memiliki karakter konsumen yang berbeda-beda. Honda sendiri, terutama pembeli Mobilio, diklaim sudah mengetahui secara kualitas dan kuantitas, bahkan hingga pelayanan after sales.
"Jadi euforia yang dirasakan oleh kompetitor itu sudah mulai menurun. Sekarang ini konsumen sudah mulai yang mengarah ke yang rasional," ujar Jonfis di sela-sela acara ISOM 2018 di kawasan BSD, Tangerang, Minggu (2/12/2018).
Baca juga: Honda Masih Simpan Generasi Terbaru Mobilio
Mengenai penjualan, lanjut Jonfis Mobilio sendiri trennya mulai kembali meningkat dalam beberapa bulan terakhir. Per bulan, kata dia sudah tembus lagi di atas 1.500-2.300 unit, dan hasil tersebut dinilai cukup bagus.
"Faktornya saya pikir mungkin euforia di kelas LMPV orang kembali menyadari fungsional, running cost sehingga pada akhirnya terpengaruh juga. Karena dari model juga pengaruh," kata Jonfis.
Penyegaran Mobilio
Menurut Jonfis, mengenai penyegaran Mobilio tahun depan belum bisa dipastikan. Tetapi, tidak menutup kemungkinan juga bakal ada ubahan pada Mobilio di 2019.
Baca juga: Informasi Ubahan Avanza-Xenia Terbaru Mulai Bocor
"Kalau itu ditunggu saja, kemungkinan selalu ada. Tetapi belum bisa saya informasikan sekarang ini," ucap Jonfis.
Baca Di sini https://otomotif.kompas.com/read/2018/12/03/080200315/honda-mengaku-santai-dengan-avanza-xenia-terbaru
No comments:
Post a Comment