Sunday, April 29, 2018

Terbatas Alat, Evakuasi Pesawat Lion Air yang Tergelincir Dilanjutkan Senin

GORONTALO, KOMPAS.com – Evakuasi badan pesawat Lion Air yang tergelincir di bandara Jalaluddin Tantu Gorontalo akan dilanjutkan pada Senin (30/4/2018).

Keterbatasan peralatan menjadi penyebab dihentikannya pengangkatan badan pesawat yang sebagian masih berada di shouder.

“Besok pagi, pengangkatan badan pesawat akan dilanjutkan,” kata Jamal Nganro, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Gorontalo, Minggu (29/4/2018).

(Baca juga : Pesawat Lion Air Tergelincir di Bandara Gorontalo)

Kemungkinan peralatan yang digunakan untuk mengangkat badan pesawat akan didatangkan dari daerah lain karena keterbatasan fasilitas yang dimiliki pengelola Bandara Jalaluddin

Akibatnya, sejumlah penerbangan menuju maupun keluar Gorontalo mengalami penundaan.

“Sebagian badan pesawat Lion Air masih berada di luar runway,” kata Jamal Nganro.

(Baca juga : Pesawat Lion Air Tergelincir, 174 Penumpang dan 7 Awak Selamat)

Pesawat tersebut membawa 174 penumpang dan tujuh orang kru dengan pilot Kapten Djoko Sigit.

Semua penumpang dan awak pesawat dilaporkan selamat. Mereka sudah dievakuasi.

Pesawat dengan nomor penerbangan JT 892 rute Makassar-Gorontalo tersebut mendarat saat hujan lebat pada pukul 18.35 Wita.

Pesawat Lion ini meluncur cepat dan tergelincir dari arah runway (landas pacu) 27.


Let's block ads! (Why?)

Baca Di sini https://regional.kompas.com/read/2018/04/29/20393291/terbatas-alat-evakuasi-pesawat-lion-air-yang-tergelincir-dilanjutkan-senin

No comments:

Post a Comment